Nama Tempat
Pulau Kojadoi
Alamat
Desa Kojadoi
Description
Kojadoi adalah sebuah pulau kecil di Kecamatan Alok Timur dan termasuk sebagai salah satu destinasi wisata dalam kawasan Taman Wisata Alam Laut Teluk Maumere (TWAL). Di Kojadoi terdapat sebuah jembatan batu sepanjang 680m menghubungkan Pulau Kojagete dan Kojadoi. Uniknya jembatan ini dikerjakan dengan konsep tradisional oleh warga setempat, dimana batu tersusun bertumpuk ditengah laut tanpa beton. Ada juga tumpukan batu yang oleh masyarakat setempat disebut Bukit Batu Purba. Di Kojadoi, anda dapat menikmati panorama alam bawah laut yang menarik dengan berenang maupun menyelam.
Fasilitas
Rumah Singgah